TWINKLE CLASS ONLINE @YSKI TANJUNG
Twinkle Class menjadi salah satu kelas di PG-TK Kristen 3 YSKI yang dikhususkan untuk anak-anak usia 1,5 -3 tahun. Di awal bulan Agustus 2020, Twinkle Class hadir dalam bentuk Twinkle Class Online dengan menggunakan aplikasi zoom. Trial TC Online ini diadakan free atau tanpa berbayar dan diadakan seminggu sekali di hari Jumat, dengan membuka 2 kelas. Kelas tersebut diadakan pada jam 8 dan 9 pagi. Beberapa orang tua sangat antusias untuk mengikutinya, karena sejak pendemi Covid 19 aktifitas tatap muka disetiap kelas ditiadakan. Sehingga TC Online diadakan untuk melayani beberapa orang tua dan anak yang perlu diberikan aktifitas dan pengetahuan yang berhubungan dengan perkembangan anak diusia dini. Setiap kelas TC Online dibatasi maksimal 10 peserta, dikarenakan aktifitas yang akan dilakukan orang tua dan anak saat mengikuti TC Online akan lebih maksimal, efektif dan interaktif. Di masa belajar di rumah saat ini, orang tua membutuhkan aktifitas yang dapat mengukur perkembangan anak sesuai usianya.
6 aspek perkembangan anak usia dini dikemas dengan apik dan menarik di TC Online. Dengan demikian anak dan orang tua lebih antusias mengikutinya. Mulai dari aspek Nilai Agama dan Moral, Kognitif, Fisik Motorik, Sosial Emosional, Bahasa dan Seni yang terangkum dalam setiap aktifitas dan activity kit di setiap kegiatan yang berbeda. Activity kit yang disediakan untuk melatih aspek perkembangan anak usia dini. Diantaranya untuk perkembangan aspek kognitif dan fisik motorik. Setiap aktifitas yang diberikan untuk anak akan didampingi oleh orang tua sehingga orang tua memahami manfaat dari aktifitas tersebut. Dan orang tua akan lebih paham dengan kebutuhan anak sesuai usianya.
TC Online akan terus berlanjut untuk tetap melayani para orang tua dan anak yang membutuhkan aktifitas bermanfaat selama belajar dari rumah.
Info lebih lanjut : (024) 3549914
(024) 3569969
Ig : yski_tanjung